Tuliskan informasi yang diperoleh dari teks tersebut!

Bacalah teks berikut dengan cermat!
Pola hidup sehat adalah suatu gaya hidup yang memperhatikan faktor- faktor yang memengaruhi kesehatan, seperti makanan, olahraga, atau perilaku sehari-hari. Pola hidup bersih dan sehat sangat penting dilakukan, seperti di lingkungan rumah. Membiasakan diri melakukan pola hidup bersih dan sehat dapat mencegah berbagai penyakit. Kondisi tubuh yang sehat tentu sangat menunjang proses kegiatan di rumah. Dengan tubuh sehat, kita melakukan berbagai kegiatan dengan lebih bersemangat.
Tuliskan informasi yang diperoleh dari teks tersebut!

Jawaban :

Informasi penting dalam teks tersebut adalah Informasi penting dalam teks tersebut adalah “Pola hidup sehat merupakan gaya hidup yang memperhatikan faktor-faktor yang memengaruhi kesehatan, seperti makanan, olahraga, atau perilaku sehari-hari.”

Pembahasan :

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), informasi berarti suatu pemberitahuan, kabar, atau berita tentang sesuatu.

Jenis-jenis informasi sebagai berikut.
1. Informasi tersirat, yaitu informasi yang tersembunyi atau tidak secara langsung diungkapkan kepada pembaca.
2. Informasi tersurat, yaitu informasi yang diberitahukan secara langsung atau terang-terangan.

Langkah-langkah menemukan informasi sebagai berikut.
1. Membaca keseluruhan teks secara cermat dan teliti.
2. Mencari ide pokok teks.
3. Mencari kata kunci pada teks.
4. Mencari arti kata-kata yang belum dipahami pada teks.
5. Merumuskan informasi teks berdasarkan ide pokok dan kata kunci yang telah ditentukan.

Informasi penting dalam teks tersebut adalah “Pola hidup sehat merupakan gaya hidup yang memperhatikan faktor-faktor yang memengaruhi kesehatan, seperti makanan, olahraga, atau perilaku sehari-hari.” Hal itu terlihat pada kalimat utama paragraf yang mengandung gagasan pokok yang membahas pengertian pola hidup sehat. Hal itu diperjelas oleh kalimat penjelas yang memperinci tentang membiasakan diri melakukan pola hidup bersih dan sehat.

Dengan demikian, informasi penting dalam teks tersebut adalah informasi penting dalam teks tersebut adalah “Pola hidup sehat merupakan gaya hidup yang memperhatikan faktor-faktor yang memengaruhi kesehatan, seperti makanan, olahraga, atau perilaku sehari-hari.”

Tinggalkan komentar