Rumusan Pancasila yang terdapat dalam piagam Jakarta pada waktu pengesahan UUD 1945 terdapat perubahan,yaitu sila

Rumusan Pancasila yang terdapat dalam piagam Jakarta pada waktu pengesahan UUD 1945 terdapat perubahan,yaitu sila…..
A. pertama.

B. ketiga.

C. kedua

D. keempat

Jawaban :

A. Pertama.

Pembahasan :

Pancasila merupakan dasar negara bagi Bangsa Indonesia. Pancasila dijadikan sebagai dasar negara karena memuat nilai – nilai yang berpedoman dalam berbangsa dan bernegara. Pancasila disusun oleh para pendiri negara dan bersumber dari budaya masyarakat Indonesia. Namun sebelum ditetapkan menjadi Pancasila saat ini, salah satu isinya sempat mengalami perubahan tepatnya pada sila ke-1.

Pada tanggal 22 Juni 1945, Panitia Sembilan menetapkan lima dasar negara yang berbunyi,
1. Ketuhanan dengan kewajiban menjalankan syariat Islam bagi pemeluk-pemeluknya.
2. Kemanusiaan yang adil dan beradab.
3. Persatuan Indonesia.
4. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan.
5. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.

Dalam perkembangannya, sila pertama banyak mendapat kritik dari berbagai pihak terutama dari tokoh-tokoh Indonesia Timur karena dianggap tidak berlaku bagi pemeluk agama lain. Maka untuk menanggapi hal tersebut dan menghindari adanya perpecahan, PPKI membahas hal ini di dalam sidangnya. Berdasarkan kesepakatan, sila pertama tersebut diubah menjadi “Ketuhanan Yang Maha Esa” untuk menghargai perjuangan dari seluruh golongan dan tidak hanya Islam saja.

Jadi, jawaban untuk soal yang kamu tanyakan adalah A. Pertama.

Tinggalkan komentar