
POLRES Jakarta Utara bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Kota (Forkopimko) Jakarta Utara mengadakan cek kesehatan dan tes urine bagi para sopir bus di Terminal Tanjung Priok, Selasa, 23 Desember 2025. Pengecekan kesehatan dilakukan oleh Seksi Kedokteran dan Kesehatan Polres Jakarta Utara bekerja sama dengan sejumlah stakeholder, dalam rangka pengamanan Natal dan Tahun Baru.
Kapolres Jakut Komisaris Besar Erick Frendriz mengatakan sasaran utamanya adalah sopir bus antarkota yang akan mengangkut penumpang menuju wilayah Jawa hingga Bali. “Sejak pagi hari kami melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap para sopir bus, meliputi tes urine, pemeriksaan tekanan darah, serta kadar gula darah,” ujarnya melalui keterangan tertulis.
Ia menyatakan hingga saat ini belum ditemukan sopir yang terindikasi menggunakan narkotika. Belum ditemukan pula sopir yang mengalami gangguan kesehatan sehingga dapat membahayakan keselamatan dalam perjalanan.
Pemeriksaan ini, kata dia, penting guna memastikan keselamatan para penumpang. “Ini penting agar sopir benar-benar dalam kondisi layak mengemudi sehingga penumpang dapat selamat sampai tujuan,” ujarnya.
Erick juga mengimbau para sopir untuk selalu menjaga kondisi fisik mereka. Ia meminta agar sopir tidak memaksakan diri jika merasa lelah atau sakit.
Jika ditemukan sopir yang tidak layak mengemudi, ia meminta pihak perusahaan mengganti sopir. “Jangan dipaksakan karena dapat berdampak pada keselamatan penumpang,” kata Erick.
Pilihan Editor: Antisipasi Dua Gelombang Mudik Libur Natal-Tahun Baru
