Manchester United mendapat pukulan ganda saat melawan Villa

KLUB sepak bola Manchester United menelan pil pahit pada laga pekan ke-17 Liga Inggris. Mereka takluk 1-2 saat melawan Aston Villa di Stadion Villa Park, Birmingham, Minggu, 22 Desember 2025.

Advertisements

Kekalahan memperpanjang tren buruk The Red Devils. Mereka kini telah menelan lima kekalahan musim ini dan hanya meraih satu kemenangan dalam empat laga terakhir di liga.

Kekalahan itu juga disertai pukulan lain. Kapten mereka, Bruno Fernandes, cedera dalam laga ini dan diprediksi akan absen dalam beberapa pertandingan penting mendatang.

Man United ketinggalan lebih dahulu dalam pertandingan ini. Di penghujung babak pertama, mereka kebobolan oleh gol Morgan Rogers. Mereka sempat menyamakan kedudukan lewat Matheus Cunha, tapi kemudian kebobolan oleh gol kedua Rogers.

Advertisements

Hasil ini memperkuat posisi Villa di peringkat ketiga klasemen sementara dengan 33 poin, terpaut tiga angka dari puncak yang dihuni Arsenal. Sedangkan United tertahan di urutan ketujuh dengan 26 poin, masih berjarak tiga poin dari zona Liga Champions.

Kabar Cedera Fernandes

Manchester United harus kehilangan Bruno Fernandes dalam laga ini karena cedera. Sang kapten terlihat kesakitan di kaki kanannya menjelang akhir babak pertama, meski sempat bertahan hingga turun minum. Namun, ia tak kembali bermain di babak kedua dan digantikan Lisandro Martínez, menonton sisa laga dari bangku cadangan.

Pelatih Ruben Amorim usai pertandingan mengungkap bahwa cedera tersebut kemungkinan besar menyangkut jaringan lunak (soft tissue), dan diperkirakan akan memakan waktu pemulihan yang cukup lama. “Saya pikir dia akan melewatkan beberapa pertandingan ke depan, tapi saya belum tahu pasti,” ujar dia, seperti dikutip laman Manchester United.

Kehilangan Fernandes, yang hampir selalu tersedia sepanjang musim, menjadi pukulan besar bagi MU. Terlebih mereka ditunggu jadwal padat: United harus menjamu Newcastle United pada hari Jumat, 26 Desember, dalam laga Boxing Day, lalu kembali bertanding di Old Trafford melawan Wolverhampton Wanderers pada 30 Desember. Situasi makin rumit karena Kobbie Mainoo juga cedera.

Meski kalah, Amorim tetap menegaskan bahwa timnya tampil lebih baik secara permainan. “Kami tim yang lebih baik hari ini. Kami sial dengan cedera Bruno, tapi bahkan tanpa dia kami tetap tampil dominan. Kami melakukan pekerjaan bagus yang sayangnya tidak akan diingat karena hasil akhirnya kalah,” katanya, seperti dikutip NBC Sports.

Ia juga memuji penampilan dua pemain muda akademi, Jack Fletcher dan Shea Lacey, yang menjalani debut senior mereka di tengah krisis skuad. Bagi Amorim, ini adalah bagian dari filosofi klub yang selalu membuka pintu bagi talenta muda, meski dengan harapan agar mereka tak terlalu terbebani di tengah tekanan hasil.

Pilihan Editor: Mengapa Real Madrid Kedodoran di Bawah Xabi Alonso

Advertisements