Profil 3 calon deputi gubernur BI yang ikut uji kelayakan

KOMISI XI Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) menyelenggarakan uji kelayakan dan kepatutan alias fit and proper test bagi tiga calon Deputi Gubernur BI pada Jumat, 23 Januari 2026 dan Senin tanggal 26 Januari 2026. Calon Deputi Gubernur BI Solikin M. Juhro bakal ikut uji kelayakan pada Jumat pekan ini, sedangkan Dicky Kartikoyono dan Thomas Djiwandono dijadwalkan mengikuti uji kelayakan pada Senin pekan depan.

Advertisements

Ketua Komisi XI DPR Mukhamad Misbakhun menyatakan jadwal telah disepakati para pimpinan. Misbakhun memastikan pelaksanaannya nanti akan berlangsung transparan. “Proses fit and proper test berjalan terbuka,” ucapnya.

Thomas Djiwandono menjabat sebagai Wakil Menteri Keuangan sejak 18 Juli 2024. Ia merupakan kader Partai Gerindra. Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyatakan Thomas sudah mundur dari pengurus partai sejak 31 Desember 2025.

Sedangkan Solikin M. Juhro saat ini menjabat Kepala Departemen Kebijakan Makroprudensial BI. Adapun Dicky Kartikoyono menjabat sebagai Kepala Departemen Kebijakan Sistem Pembayaran BI.

Advertisements

Berikut profil lengkap ketiga calon Deputi Gubernur BI tersebut.

Wakil Menteri Keuangan Thomas Djiwandono memberikan keterangan dalam Konferensi pers APBN KiTA edisi Januari 2026 di Kantor Kementerian Keuangan, Jakarta, 8 Januari 2026. Tempo/Martin Yogi Pardamean

Thomas Aquinas Muliatna Djiwandono

Mengutip laman Partai Gerindra, Thomas atau yang akrab disapa Tommy lahir di Jakarta, 7 Mei 1972. Ia adalah anak pertama dari pasangan Soedradjad Djiwandono dan Biantiningsih Miderawati. Ayahnya adalah mantan Gubernur Bank Indonesia periode 1993-1998. Sedangkan ibunya Bianti adalah kakak kandung Presiden Prabowo Subianto.

Thomas merupakan lulusan Haverford Colloge, Pennsylvania, Amerika Serikat. Ia juga mengambil master di bidang International Relations and International Economics di Johns Hopkins University School of Advanced International Studies, Washington, Amerika Serikat.

Karier Thomas Djiwandono dimulai sebagai wartawan magang di Majalah Tempo pada 1993. Tahun berikutnya, ia bekerja di Indonesia Business Weekly. Selain itu, Tommy pernah berkerja sebagai analisis keuangan di Whetlock NatWest Securities, Hong Kong.

Pada 2006, ia ditunjuk sebagai Deputy CEO Arsari Group, perusahaan agrobisnis, perusahaan milik pamannya, Hashim Djojohadikusumo. Ia lalu menjadi Bendahara Umum Partai Gerindra dan dilantik sebagai Wakil Menteri Keuangan pada 18 Juli 2024.

Kepala Departemen Kebijakan Makroprudensial Bank Indonesia Solikin M. Juhro di Kantor Pusat Bank Indonesia, Jakarta, 26 Maret 2025. Antara/M. Baqir Idrus Alatas

Solikin M. Juhro

Solikin M. Juhro lahir di Surabaya pada tahun 1967. Ia menyelesaikan pendidikan sarjana di Bidang Ekonomi dan Studi Pembangunan Universitas Airlangga pada tahun 1991. Solikin mendapat gelar Master of Applied Economics dari University of Michigan pada tahun 1998.

Ia meraih gelar Master pada Bidang Economics di Maryland University pada tahun 2001. Lalu mendapat gelar Doktor di Bidang Economics Monetary di Universitas Indonesia pada tahun 2005.

Karir Solikin di Bank Indonesia dimulai pada 1994. Ia pernah menjabat sebagai Kepala Institut Bank Indonesia (2017-2022) dan kepala Departemen Kebijakan Ekonomi dan Moneter (2022-2023). Berikutnya, Solikin menjabat Kepala Departemen Kebijakan Makroprudensial sejak tahun 2023.

Calon Deputi Gubernur Bank Indonesia Dicky Kartikoyono mengikuti uji kelayakan dan kepatutan bersama Komisi XI DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, 1 Juli 2025. Tempo/Amston Probel

Dicky Kartikoyono

Dicky Kartikoyono lahir di Jakarta pada tahun 1967. Ia menyelesaikan pendidikan sarjana di Bidang Akuntansi Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi YAI pada 1994. Lalu melanjutkan Pendidikan di George Washington University dan mendapatkan gelar Master di Bidang Project Management pada tahun 1999.

Awal karir Dicky di Bank Indonesia sejak tahun 1995. Ia pernah menjabat sebagai Kepala Departemen Manajemen Strategis dan Tata Kelola (2022-2023), Kepala Perwakilan Kantor Perwakilan Bank Indonesia London (2020-2022), Pegawai Setingkat Direktur Eksekutif Kantor Perwakilan Bank Indonesia London (2020-2022). Saat ini Dicky menjabat sebagai Kepala Departemen Kebijakan Sistem Pembayaran sejak tahun 2023.

Novali Panji Nugroho berkontribusi dalam penulisan artikel ini

Pilihan Editor: Buat Apa Wakil Menteri Keuangan Hadir di Rapat Gubernur BI

Advertisements