Uraikan arti penting persatuan dan kesatuan bagi bangsa Indonesia!

Uraikan arti penting persatuan dan kesatuan bagi bangsa Indonesia!

Jawaban :

Bersatunya berbagai bangsa dengan beragam macam perbedaan agama, suku, bahasa, maupun adat istiadat.

Pembahasan :

Persatuan dan kesatuan berasal dari kata “satu” yang berarti utuh atau tidak terpecah-belah. Sila ke-3 Pancasila berbunyi Persatuan Indonesia, sila ini mengandung makna yang berkaitan dengan persatuan bangsa. Sebagaimana bunyinya, Sila ke-3 merupakan landasan untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia.

Selanjutnya, arti penting persatuan dan kesatuan bagi bangsa Indonesia bisa diartikan sebagai bersatunya berbagai bangsa dengan beragam macam perbedaan agama, suku, bahasa, maupun adat istiadat yang mendiami wilayah Indonesia menjadi satu kesatuan yang utuh dan serasi.

Dengan demikian, arti penting persatuan dan kesatuan bagi bangsa Indonesia adalah sesuai dengan apa yang telah dipaparkan pada pembahasan di atas.

Tinggalkan komentar