Apa itu proses peredaran darah?

Apa itu proses peredaran darah?

Jawaban:

Proses peredaran darah merupakan suatu proses pengedaran darah dari jantung ke organ yang ada di dalam tubuh. Sistem peredaran darah pada manusia merupakan sistem peredaran tertutup dan sistem peredaran darah ganda. Disebut sebagai sistem peredaran tertutup karena darah mengalir di dalam pembuluh darah. Sedangkan disebut sebagai sistem peredaran darah ganda karena dalam satu kali peredaran, darah dua kali melewati jantung. Organ sistem peredaran darah manusia yaitu jantung dan pembuluh darah. Mekanisme peredaran darah manusia dibagi menjadi 2 yaitu :

1. Sistem peredaran darah kecil, merupakan sistem peredaran darah dari jantung menuju ke paru-paru dan kembali ke jantung. Mekanismenya : Bilik kanan -> arteri pulmonalis -> paru-paru -> vena pulmonalis -> serambi kiri -> bilik kiri.

2. Sistem peredaran darah besar, merupakan sistem peredaran darah dari jantung menuju seluruh tubuh dan kembali ke jantung. Mekanismenya : Bilik kiri -> aorta -> seluruh tubuh -> vena -> serambi kanan -> bilik kanan.

Tinggalkan komentar