Sebutkan ada berapa yang mempengaruhi kenberagaman yang ada di negara kita, indonesia ?

Sebutkan ada berapa yang mempengaruhi kenberagaman yang ada di negara kita, indonesia ?

Jawaban :

Ada 3 yaitu letak geografis, kondisi geografis, dan kondisi iklim

Penjelasan :

Masyarakat multikultural merupakan masyarakat yang memiliki perbedaan atau keragaman dalam suku bangsa, bahasa, agama, dan adat-istiadat. Secara umum terdapat beberapa faktor yang menyebabkan masyarakat Indonesia menjadi multikultural, diantaranya adalah sebagai berikut:

1) Letak geografis, letak geografis sangat mempengaruhi pembentukan masyarakat. Seperti contohnya negara Indonesia yang memiliki letak geografis antara dua samudera (Samudera Hindia dan Samudera Pasifik) serta dua benua (Benua Asia dan Benua Australia). Oleh karena letak geografis ini, berbagai pengaruh asing bisa masuk dengan mudah dan memperkaya budaya bangsa Indonesia sehingga tercipta masyarakat multikultural.

2) Kondisi geografis, suatu negara pastinya memiliki kondisi geografis yang berbeda-beda. Seperti halnya Indonesia yang memiliki banyak pulau dan tersebar dari barat sampai ke timur. Kondisi ini membuat nenek moyang yang tinggal di berbagai wilayah yang berbeda-beda mengembangkan sistem budaya, religi, dan adat istiadatnya masing-masing.

3) Kondisi iklim dan struktur tanah, contohnya seperti di negara Indonesia yang memiliki iklim curah hujan yang tinggi dapat mengakibatkan terbentuknya lingkungan ekologis seperti struktur tanah yang berbeda. Kedua hal tersebut membuat terbaginya wilayah menjadi pertanian sawah dan pertanian ladang. Dari perbedaan itulah, muncul masyarakat multikultural yang sama-sama beradaptasi untuk menghadapi iklim dan struktur tanah berbeda-beda.

Tinggalkan komentar