Tulislah tiga makanan yang dapat dikonsumsi untuk mencegah osteoporosis!

Tulislah tiga makanan yang dapat dikonsumsi untuk mencegah osteoporosis!

Jawaban:

Makanan yang dapat dikonsumsi untuk mencegah terjadinya osteoporosis adalah makanan yang mengandung vitamin D dan kalsium seperti susu, yoghurt, keju, sayuran hijau, ikan salmon, kembung, tuna, kuning telur, hati, dan masih banyak lagi.

Osteoporosis merupakan suatu penyakit yang ditandai dengan berkurangnya massa tulang dan kerusakan mikroarsitektur tulang yang menyebabkan tulang menjadi rapuh dan meningkatkan risiko terjadi patah tulang.

Beberapa faktor yang menjadi penyebab osteoporosis antara lain kekurangan kalsium, kurang vitamin D, faktor usia yang semakin tua dll. Umumnya, osteoporosis baru diketahui setelah pasien mengalami jatuh atau berada dalam situasi yang membuat tulangnya retak.

Untuk mencegahnya, seseorang dapat mengonsumsi makanan yang mengandung mineral khususnya kalsium dan vitamin D, seperti susu, yoghurt, keju, sayuran hijau, ikan salmon, kembung, tuna, kuning telur, hati, dan masih banyak lagi.

Tinggalkan komentar