Sebutkan jenis jenis akar!

Sebutkan jenis jenis akar!

Jawaban:

Akar terbagi menjadi akar tunggang dan akar serabut.

Pembahasan:

Akar merupakan bagian tanaman yang tumbuh dibagian tanah. Akar berfungsi untuk menyerap air dan mineral dari tanah. Akar terdiri dari akar tunggang dan akar serabut.

  • Akar tunggang Akar tunggang merupakan salah satu tipe sistem perakaran pada tumbuhan. Sistem perakaran ini tersusun atas satu akar primer yang dominan dan berukuran besar dengan percabangan di sekitarnya. Akar tunggang dapat ditemukan pada tumbuhan dikotil, seperti akar pohon mangga.
  • Akar serabut Akar serabut merupakan akar samping yang keluar dari pangkal batang. Biasanya, akar ini bergerombol dan berfungsi menggantikan akar tunggang yang tidak berkembang. Ciri-ciri dari akar ini adalah bagian ujung dan pangkal akarnya berukuran sama, hanya ada rambut dan serabut akar, serta semua bagian akar keluar dari pangkal batang. Akar serabut dapat ditemukan pada tumbuhan monokotil, seperti akar pohon kelapa.

Tinggalkan komentar