Berilah tiga contoh sikap mencerminkan Pancasila yang pertama?

Berilah tiga contoh sikap mencerminkan Pancasila yang pertama?

Jawaban :

Meyakini adanya Tuhan Yang Maha Esa, memeluk agama seseuai dengan kepercayaan masing-masing, melakukan kewajiban dan ibadah sesuai dengan aturan agama yang dianut, dan lainnya.

Penjelasan :

Pancasila merupakan pedoman hidup yang harus diterapkan dalam perilaku sehari-hari. Sila pertama dalam Pancasila berbunyi “Ketuhanan yang Maha Esa”. Sila pertama mencerminkan Indonesia bukanlah negara sekuler yang penyelenggaraannya tidak dipertimbangkan konsep keagaaman, ataupun negara yang hanya berlandaskan satu agama tertentu saja.

Berikut adalah perilaku yang mencerminkan nilai Sila Pertama Pancasila di sekolah dan masyarakat:
1. Meyakini adanya Tuhan Yang Maha Esa.
2. Memeluk agama seseuai dengan kepercayaan masing-masing.
3. Melakukan kewajiban dan ibadah sesuai dengan aturan agama yang dianut.
4. Berbuat baik dan menolong siapa pun yang perlu bantuan, tidak peduli apa agamanya.
5. Menghormati teman dan guru yang berbeda agama dengan agama yang kita anut.
6. Tidak membeda-bedakan teman berdasarkan agamanya.

Dengan demikian, contoh sikap mencerminkan Pancasila yang pertama yaitu meyakini adanya Tuhan Yang Maha Esa, memeluk agama seseuai dengan kepercayaan masing-masing, melakukan kewajiban dan ibadah sesuai dengan aturan agama yang dianut, dan lainnya.

Tinggalkan komentar