Sebutkan 3 perubahan alam karna faktor dari alam itu dendiri!

Sebutkan 3 perubahan alam karna faktor dari alam itu dendiri!

Jawaban:

Berikut ini contoh perubahan alam yang diakibatkan dari faktor alam, yaitu:
1. Gempa bumi
2. Gunung meletus
3. Tsunami

Pembahasan:

Perubahan alam merupakan kejadian yang berpengaruh pada struktur geografis maupun morfologi alam. Perubahan alam yang diakibatkan oleh faktor alam itu sendiri umumnya tidak dapat diprediksi. Oleh karena itu, diperlukan kewaspadaan agar terhindar dari perubahan alam yang membahayakan diri.

Berikut ini merupakan contoh perubahan alam yang diakibatkan dari faktor alam:

1. Gempa bumi adalah getaran yang berasal dari perut bumi. Gempa bumi dapat disebabkan oleh berbagai hal, mulai dari pergeseran lempeng yang disebut dengan gempa tektonik, aktivitas gunung berapi yang disebut dengan gempa vulkanik, dan aktivitas runtuhan wilayah kapur. Karakteristik gempa bumi antara lain:
a. Berlangsung dalam waktu yang singkat, cenderung hitungan detik.
b. Lokasi terjadinya di wilayah tertentu dan dapat terasa sampai jauh.
c. Menyebabkan kondisi tanah sekitar bergetar dan dapat merobohkan bangunan.
d. Memiliki potensi terulang lagi yang disebut sebagai gempa susulan.
e. Tidak dapat diprediksi tempat dan waktunya.
f. Tidak dapat dicegah, namun dampak yang diakibatkan dapat dikurangi.

2. Gunung meletus dapat terjadi pada gunung berapi yang aktif. Material berbahaya dari bencana gunung meletus bukan hanya lahar, tetapi juga awan panas dan gas beracun. Karakteristik gunung meletus dapat ditandai dengan:
a. Suhu di wilayah sekitar gunung naik.
b. Mata air di sekitar gunung mengering.
c. Terdengar suara gemuruh, juga disertai getaran atau gempa halus.
d. Tumbuhan sekitar gunung menjadi layu.
e. Binatang di sekitar gung bermigrasi turun.
f. Munculnya awan panas di sekitar puncak gunung
g. Wilayah sekitar mengalami hujan abu.
h. Terjadi banjir lahar dingin di sungai sekitar gunung yang dapat menyebabkan longsor.
i. Munculnya gas vulkanik beracun seperti karbon monoksida, karbon dioksida, hidrogen sulfida, sulfur dioksida, dan nitrogen.

3. Tsunami merupakan bencana alam berupa gelombang tinggi yang terjadi di daerah dekat pantai atau pesisir. Tsunami dapat disebabkan oleh berbagai hal, termasuk gempa bumi di laut, tanah longsor yang terjadi di kedalaman laut, hingga letusan gunung api bawah laut. Karakteristik tsunami antara lain:
a. Gelombang tinggi di tengah laut mencapai 5 meter, lalu setelah sampai di pantai tinggi gelombang mencapai 30 meter.
b. Panjang gelombang tsunami adalah 50 hingga 200 kilometer. Panjang gelombang ini ditentukan oleh kekuatan gempa.
c. Periode waktu tsunami berkekuatan tinggi berdurasi sekitar 10 hingga 60 menit.
d. Kecepatan gelombang tsunami dipengaruhi kedalaman laut. Kecepatan gelombang akan berkurang seiring berkurangnya kedalaman laut.

Tinggalkan komentar