Coba sebutkan daerah persebaran SDA di Sumatra

Coba sebutkan daerah persebaran SDA di Sumatra…

Jawaban :

Adapun sumber daya alam dikategorikan SDA hayati dan SDA non hayati, berikut sebarannya,

Sumber Daya Alam Hayati di Pulau Sumatera
1. Kelapa Sawit, terletak di Sumatera Utara, Provinsi Riau, dan Sumatera Selatan.
2. Karet, terletak di Aceh, Sumatera Utara dan Riau.
3. Kopi, terletak di Aceh dan Sumatera Utara.
4. Cengkeh, terletak di Jambi.
5. Kina, terletak di Provinsi Sumatera Barat yaitu Tanah Kerinci.
6. Kayu manis, terletak di Jambi dan Sumatera Barat.
7. Cokelat atau Kakao, terletak di Provinsi Lampung.

Sumber Daya Alam Non Hayati di Pulau Sumatera
1. Minyak bumi terletak di Riau (Duri, Dumai dan Bengkalis), Sumatera Selatan (Sungai Gerong dan Plaju) dan di Sumatera Utara (Pangkalan Brandan).
2. Gas Alam, terletak di Natuna, Arun, dan Kepulauan Anambas.
3. Batubarat, terletak di Lahat dan Tanjung Enim (Sumatra Selatan), dan Sawah Lunto (Sumatera Barat).
4. Timah, terletak di Tanjung Pinang di Kepulauan Riau.
5. Semen, terletak di Indarung di Sumatera Barat.

Jadi SDA di Pulau Sumatera terdapat SDA hayati dan SDA non-hayati yang tersebar merata diseluruh Pulau Sumatera.

Tinggalkan komentar