Apa tujuan Indonesia menggagas di bentuknya komunitas keamanan ASEAN ?

Apa tujuan Indonesia menggagas di bentuknya komunitas keamanan ASEAN ?

Jawaban :

Mempercepat kerja sama politik keamanan di ASEAN untuk mewujudkan perdamaian di kawasan, termasuk dengan masyarakat internasional.

Penjelasan :

Mungkin maksudnya yaitu pembentukan komunitas politik keamanan ASEAN.
Pembentukan Masyarakat Politik-Keamanan ASEAN (ASEAN Political-Security Community/APSC) ditujukan untuk mempercepat kerja sama politik dan keamanan di ASEAN dalam mewujudkan perdamaian di kawasan regional dan global. Masyarakat Politik-Keamanan ASEAN bersifat terbuka, berdasarkan pada pendekatan keamanan yang komprehensif dan tidak ditujukan untuk membentuk suatu pakta pertahanan/aliansi militer ataupun kebijakan luar negeri bersama.

Selaku pemrakarsa Masyarakat Politik-Keamanan ASEAN, Indonesia memelopori penyusunan Cetak Biru Masyarakat Politik-Keamanan ASEAN yang terdiri atas tiga karakteristik utama, yaitu:

1. Masyarakat yang mengacu pada peraturan dengan kesamaan nilai dan norma (a rules based community with shared values and norms)
2. Kawasan yang kohesif, damai dan berdaya tahan tinggi dengan tanggung jawab bersama untuk menciptakan keamanan komprehensif (a cohesive, peaceful and resilient region with shared responsibility for comprehensive security)
3. Kawasan yang dinamis dan berpandangan keluar (a dynamic and outward looking region)

Jadi, tujuan Indonesia menggagas dibentuknya komunitas politik keamanan ASEAN adalah mempercepat kerja sama politik keamanan di ASEAN untuk mewujudkan perdamaian di kawasan, termasuk dengan masyarakat internasional.

Tinggalkan komentar