Cek Sekarang !!! Daftar Bansos yang Cair di Juli 2022, Anda Dapat?

Pada bulan juli ini, pemerintah akan kembali menyalurkan sejumlah bantuan sosial (bansos). Setidaknya, ada beberapa bansos yang nantinya diberikan kepada masyarakat di berbagai wilayah.

Deretan bansos tersebut antara lain bantuan subsidi upah (BSU), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan PKH, sampai dengan PIP Kementedikbudristek,

Berikut ini adalah sejumlah bansos yang akan cair bulan juli ini:

  1. BSU atau BLT Gaji

Bansos yang pertama adalah Bantuan Subsidi Upah (BSU) atau BLT gaji sebesar Rp 1 juta yang akan diberikan kepada 8,8 juta pekerja yang berpenghasilan di bawah Rp 3,5 juta per bulan.

Sampai saat ini, pemerintah masih memfinalisasi aturan final insentif tersebut sebelum nantinya disebarkan kepada masyarakat.

  1. BPNT & PKH

Besaran bantuan BPNT yang diterima per keluarga penerima manfaat (KPM) yaitu sebesar Rp 200 ribu per bulan. Dengan begitu, maka pencairan bantuan yang diperoleh masyarakat bisa mencapai Rp 600 ribu.

Sementara untuk PKH, akan diberikan kepada KPM yang mempunyai kriteria tertentu yaitu, keluarga yang memiliki ibu hamil atau balita akan menerima bantuan Rp 3 juta per tahun.

Selanjutnya, PKH untuk keluarga yang mempunyai anak SD akan menerima Rp 900 ribu per tahun, anak SMP Rp 1,5 juta dan anak SMA Rp 2 juta per bulan.

Jika dalam keluarga tersebut terdapat penyandang disabilitas atau lansia, maka bansos PKH yang diterima adalah Rp 2,4 juta.

Jika suatu keluarga mempunyai 2 anak SD, maka bansos PKH yang diberikan jadi berlipat ganda, yaitu Rp 900 ribu ditambah Rp 900 ribu menjadi Rp 1,8 juta per tahun.

  1. PIP Kemendikbudristek

Pemerintah akan menggelontorkan dana bantuan kepada anak SD hingga SMA sebesar Rp 2,2 juta dan diharapkan bisa cair pada bulan juli ini.

PIP atau Program Indonesia Pintar adalah sebuah program bantuan Pemerintah yang ditujukan untuk anak sekolah dengan jenjang SD, SMP, dan SMA /Sederajat.

Program Indonesia Pintar ini adalah hasil kolaborasi antara Kemendikbudristek, Kemensos, dan Kemenag.

Para siswa akan mendapatkan bantuan PIP 2022 dengan besaran yang berbeda teregantung dari jenjang pendidikanya.

Tinggalkan komentar