Bagaimana cara membuat rangkaian listrik?

Bagaimana cara membuat rangkaian listrik?

Jawaban:

Alat dan bahan :
1. 2 buah baterai 1,5 volt
2. Kabel sepanjang 40 cm
3. Lampu bohlam kecil dan fittingnya
4. Saklar
5. Botol bekas minuman (pucuk harum)
6. Gunting
7. Selotip/lakban

Langkah-langkah Percobaan:

1. Satukan 2 buah baterai menggunakan lakban (pastikan kutub positif dan negatif tersambung dengan baik)
2. Potong kabel menjadi dua bagian, sambungkan kabel dengan saklar dan lampu.
3. Lakukan pengujian apakah lampu bisa menyala atau tidak, jika belum menyala periksa kembali sambungan kabel.
4. Jika sudah bisa menyala rekatkan kedua ujung kabel pada masing-masing kutub baterai.(perkuat dengan lakban)
5. Lakukan pengujian kembali apakah lampu bisa menyala atau tidak, jika tidak periksa kembali apakah kabel benar-benar menempel pada kutub baterai.
6. Potong bagian atas botol minuman supaya bisa memasukkan rangkaian ke dalam botol, buat juga lubang untuk tempat saklar.
7. Masukan rangkaian dalam botol dan saklar pada tempat yang telah dibuat tadi.
Buat lubang pada tutup botol untuk tempat memasukkan lampu.
8. Setelah lampu terpasang pada tutup botol, satukan kembali potongan atas botol dengan badan botol dengan posisi terbalik (sebagai reflektor)

Tinggalkan komentar