Tuliskan ciri ciri dari syair

Tuliskan ciri ciri dari syair …

Jawaban :

Ciri-ciri syair di antaranya memiliki empat baris, setiap baris terdiri atas 8-14 suku kata, semua baris merupakan isi, berima a-a-a-a, bahasanya berbentuk kiasan, dan isinya merupakan dongeng, cerita, petuah, serta nasihat.

Pembahasan :

Puisi adalah suatu karya sastra berupa ungkapan isi hati yang diucapkan dengan sebuah perasaan di dalamnya. Puisi dibuat dengan menggunakan bahasa yang imajinatif dan penuh makna. Puisi rakyat atau puisi lama yaitu puisi yang sudah muncul sejak lama atau zaman dahulu dan biasanya digunakan dalam upacara-upacara adat. Salah satu jenis puisi rakyat adalah syair.

Berikut adalah ciri-ciri syair.
1. Setiap bait terdiri atas empat baris.
2. Jumlah suku kata dalam setiap baris antara 8-14 suku kata.
3. Semua barisnya adalah isi.
4. Rima (persamaan bunyi atau persajakannya) adalah a-a-a-a.
6. Syair tidak mempunyai sampiran, layaknya pantun. Jadi pada syair, semua barisnya mengandung isi dan makna.
7. Makna dari syair ditentukan oleh bait-bait selanjutnya.
8. Bahasa pada syair berbentuk kiasan.
9. Syair biasanya berisi tentang dongeng, cerita, petuah, dan nasihat.

Berdasarkan pembahasan di atas, dapat disimpulkan bahwa ciri-ciri syair di antaranya memiliki empat baris, setiap baris terdiri atas 8-14 suku kata, semua baris merupakan isi, berima a-a-a-a, bahasanya berbentuk kiasan, dan isinya merupakan dongeng, cerita, petuah, serta nasihat.

Tinggalkan komentar