Manfaat air limpasan dalam siklus air adalah?

Manfaat air limpasan dalam siklus air adalah?

Jawaban:

Manfaat air limpasan dalam siklus air adalah untuk menjaga keseimbangan tata air dan menyediakan sumber mata air bagi tanah.

Air limpasan merupakan salah satu tahapan dari siklus air. Siklus air ini diawali dari pergerakan matahari yang menghangatkan air laut yang menyebabkan penguapan dan es menyublim jadi gas. Secara tidak langsung, proses ini sekaligus memindahkan air ke atmosfer sehingga terkumpul membentuk gumpalan awan dan jatuh sebagai presipitasi, hujan dan salju.

Limpasan adalah tahapan proses air mengalir di permukaan bumi dari tempat yang tinggi ke tempat yang rendah. Air itu kemudian mengalir ke sungai, danau, laut, hingga samudera. Aliran air limpasan mengalir di atas permukaan tanah. Hal ini disebabkan karena tanah tidak bisa menampung aliran air lebih banyak lagi. Limpasan merupakan salah satu penyebab erosi.

Tinggalkan komentar