Mengapa hewan bermetamorfosis?

Mengapa hewan bermetamorfosis?

Jawaban:

Hewan bermetamorfosis sebagai salah satu tahapan dalam proses pertumbuhan dan perkembangan pada hewan.

Pembahasan:

Makhluk hidup memiliki beberapa ciri yang membedakan makhluk hidup dengan benda mati. Ciri yang dimiliki makhluk hidup adalah tumbuh dan berkembang. Metamorfosis merupakan salah satu fase pertumbuhan dan perkembangan hewan. Metamorfosis adalah fase pertumbuhan dan perkembangan hewan yang ditandai dengan terjadinya perubahan bentuk atau penampilan hewan setelah hewan lahir ataupun menetas. Metamorfosis dapat dibedakan menjadi dua, yaitu metamorfosis sempurna dan metamorfosis tidak sempurna. Contoh hewan yang mengalami metamorfosis adalah kupu-kupu, lalat, capung, dan jangkrik.

Tinggalkan komentar