Apa arti suci dan arti bersih?

Apa arti suci dan arti bersih?

Jawaban:

suci merupakan keadaan bebas dari hadas dan najis. Sedangkan bersih merupakan keadaan bebas dari kotoran, baik pada badan, pakaian, atau pun suatu tempat.

Pembahasan:

Thahir (suci) merupakan keadaan bebas dari hadas dan najis yang terletak pada tempat, pakaian, badan, atau lainnya. Bersuci dapat dilakukan dengan berwudhu, mandi junub, atau bertayamum jika tidak ada air.

Sebagaimana disebutkan dalam (Surah Al – Baqarah ayat 222)

إِنَّ اللَّهَ يُحِبُّ التَّوَّابِينَ وَيُحِبُّ الْمُتَطَهِّرِينَ

“Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang bertaubat dan menyukai orang-orang yang menyuucikan diri.

Nazhif (bersih) merupakan keadaan tanpa suatu kotoran.
Keadaan bersih belum tentu suci, karena bersih dapat dilakukan dengan mencuci sesuatu dengan air mengalir dan sabun atau mandi. Sedangkan bersuci dilakukan dengan ketentuan syarat wajib, syarat sah, atau rukun yang harus dilaksanakan untuk mencapai suci.

Sebagaimana disebutkan dalam (Surah Al – Muddasir ayat 4 -5)

وَثِيَابَكَ فَطَهِّرْ .وَالرُّجْزَ فَاهْجُرْ

“dan pakaianmu bersihkanlah, dan perbuatan dosa tinggalkanlah.”

Tinggalkan komentar