Tentang Mesin TV Wcom Slim

Tentang Mesin TV Wcom Slim – Sudah dua kali saya pernah mengganti mesin televisi slim China merek WCOM. Banyak yang saya pelajari dan pahami. Karena ketika proses penggantian mesin TV slim tidak berjalan mulus. Yaitu terdapat kerusakan dikomponen tertentu yang menyebabkan TV langsung rusak dalam waktu satu jam setelah proses test runing.

Ini merupakan kejadian kedua kalinya saya mendapatkan hambatan ketika mengganti mesin TV slim. Pertama, permasalah ada dilayar dan rangkaian vertikal, dan yang kedua masalah ada dihorisontal. Yang pertama TV LG slim diganti dengan mesi TV WCOM asli slim, yang kedua TV Polytron slim.

Jika biasanya ketika saya mengganti mesin TV WCOM biasa, tanpa ada hambatan sedikitpun dan terbilang cukup tahan lama, tapi ketika mendapat orderan untuk mengganti TV model slim selalu ada hambatan. Hambata itulah yang membuat saya terus belajar dan terus memepelajari kesalahanya ada dimana.

Berikut telah saya simpulkan beberapa pelajaran dan kesalahan ketika mengganti mesin TV tipe slim.

  • Pelajaran pertama MENGGANTI MESIN TV WCOM SLIM 

Yaitu ketika pertama kali saya mendapatkan orderan tipe TV slim merek LG yang permasalahannya. TV kadang normal tapi kemudian layar TV terdapat satu garis horisontal ditengah layar. Yang disertai getaran pada garis seperti rambut yang terurai. Tapi ketika TV dimatikan dan dihidupkan lagi TV kembali normal, tapi setelah panas TV kambuh lagi. Masalah ini membawa saya ke pelajaran masalah pada kerusakan defleksi yoke vertikal dan mesin TV.

Pelajaranya yaitu saya jadi tahu cara mengukur inpedansi sebuah defleksi yoke sebelum melakukan pemasangan mesin TV terutama di vertikal. Tapi tidak kalah penting yaitu dibagian defleksi horizontal. Karena disitulah kadang kunci keberhasilan dalam merakit sebuah TV slim memakai chasis TV China.

Padahal akar permaslahan pada penggantian mesin TV LG slim terletak dikerusakan defleksi vertikal yang kendor. Sehingga kadang normal dan kadang Tidak. Karena ketika TV menyala, terdengar suara getaran yang lumayan berisik bersumber pada defleksi yoke.

Jadi kesimpulan dari masalah ini bukan pada chasis yang bermasalah tapi pada defleksi vertikal yang kendor.

Bila dilihat secara fisik, defleksi yoke terlihat baik. Dan pada saat diamati secara lebih detil, pada defleksi yoke terdapat lem sejenis kapur yang mengeras berfungsi sebagai perekat defleksi yoke. Terlihat pada lilitan defleksi vertical yang terkelupas kemungkinan itulah penyebabnya. Sehingga keruskan kadang normal tapi kadang layar tiba tiba bergelombang.

  • Pelajaran Kedua MENGGANTI MESIN TV WCOM SLIM 

Pada kejadian kedua baru saya alami dengan model TV slim Polytron, mengganti mesin dengan TV slim WCOM memakai rangkaian EW. Bila saya tuliskan transistor yang dipakai di TV WCOM transistor EW memakai tipe D2012. Pada horizontal size bisa diatur memakai vertikal analog dan EWnya juga bisa diatur melalui vertikal juga.

Permasalahan yang dialami TV Polytron slim ini pada saat diganti memakai mesin TV slim WCOM. Ketika diruninig test beberpa saat kemudian tiba tiba layar menyempit ke kiri dan ke kanan.

Mungkin disitulah saya mendapatkan pelajaran yang berarti. Karena semakin lama pengerjaanya kita bisa mendapatkan pelajaran yang lainya diseputar permaslahan yang kita hadapi. Jadi jika rekan mendapatkan permasalahan yang tersulit sekalipun. Disitulah kita mendapatkan bermacam pengalaman yang dapat dijadikan menjadi bekal pada saat menghadapi kerusakan yang akan datang.

Pelajaran yang paling saya ingat yaitu pada saat sebuah rangkaian TV yang memakai rangaian EW. Mengalami masalah tidak hanya pada layar dibagian kanan dan kiri melengkung. Tapi juga layar menjadi lebih sempit dibagian kanan dan kiri.

Ini terbukti pada saat rangkaian TV dioutput horizontalnya tidak saya pasang rangkaian EW semua. Saya putus dan saya memakai contoh sekema TV wcom biasa yang tidak memakai rangain EW. ternyata layar TV menjadi sempit.

Perbedaan ketika rangkaian EW bermasalah misal transistor EW D2012 mengalami layar lebih sempit dibanding saat transistor EW diangkat atau tidak dipasang.

masalahnya disini saya mencari transistor D2012 tidak ketemu juga sehingga terpaksa saya memodifikasi mesin TV yang semula memakai rangaian EW menajdi tanpa rengkaian EW. Ahirnya saya perlu memakai teknik untuk melebarkan layar TV dengan berbagai cara.

Selain itu saat rangkaina EW bermasalah layar TV menjadi menyamping. Ini dibuktikan dengan TV yang sama memakai rangkaian EW. Tidak hanya terjadi di TV wcom saja, saat saya coba melebarkan layar dengan cara mengubah nilai kapasitor yang berubah hanya dibagian layar samping saja. Sehingga saat layar sudah penuh. Gambar logo pada stasiun TV pada salah satu sisi layar akan melebar, dan disisi lainya tidak terllihat.

Akhir Kata

Demikian informasi yang solderpanas samapaikan tentang PELAJARAN PENTING TENTANG MESIN TV WCOM SLIM. Jika informasi ini bermanfaat silahkan share dan terimakasih telah membaca artikel ini.

Tinggalkan komentar