Samudra di dunia ada berapa

Samudra di dunia ada berapa…

Jawaban :

Samudra adalah laut yang luas dan merupakan massa air yang saling tersambung di permukaan bumi. Samudra dipisahkan oleh benua. Di dunia, terdapat beberapa samudra, yaitu:
1. Samudra Antartika, terletak di wilayah Antartika dan memiliki luas 21.960.000 km².
2. Samudra Arktik, terletak di wilayah kutub utara, berbatasan dengan Amerika Utara dan Eurasia, serta memiliki luas 15.558.000 km².
3. Samudra Atlantik, terletak di antara Eropa – Afrika dengan Amerika dan memiliki luas wilayah 85.133.000 km².
4. Samudra Hindia, terletak di antara selatan Asia, timur Afrika, dan barat Australia, serta memiliki luas 70.560.000 km².
5. Samudra Pasifik, terletak di antara Asia Australia dengan Amerika dan memiliki luas 168.723.000 km².

Jadi, samudra di dunia ada lima, yaitu Samudra Antartika, Arktik, Atlantik, Hindia, dan Pasifik.

Tinggalkan komentar