Bagaimana terbentuknya rasi bintang?

Bagaimana terbentuknya rasi bintang?

Jawaban:

Rasi bintang adalah sekumpulan bintang yang tampak membentuk pola tertentu yang menyerupai sosok hewan, makhluk mitologi, atau benda lainnya. Contohnya ada yang berbentuk seperti kalajengking, ular, anjing, centaur (kuda berkepala manusia), kapal, mahkota, dan lain-lain.
Bintang terbentuk dari gumpalan awan molekul dengan kerapatan yang tinggi yang disebut nebula. Gumpaaln ini akan menciptakan gravitasi sendiri. Namun gravitasi yang ditimbulkan tidak stabil sehingga akan menghancurkan gumpalan itu sendiri. Ketika gumpalan awan ini mulai hancur, material yang ada di tengahnya mulai memanas. Inti gumpalan yang mulai memanas disebut protostar yang merupakan cikal bakal dari bintang. Bakal bintang tersebut biasanya terbagi menjadi beberapa bagian. Inilah sebabnya kebanyakan bintang biasanya berpasangan atau berkelompok membentuk rasi bintang. Sedangkan sisa partikel yang tidak ikut memanas akan menjadi planet, asteroid, komet, atau tetap menjadi serbuk partikel biasa. Jutaan tahun kemudian, suhu inti bakal bintang ini akan meningkat hingga 15 juta derajat Celcius. Bintang berukuran besar seperti matahari membutuhkan waktu 50 juta tahun sejak hancurnya gumpalan awan tadi hingga menjadi bintang yang utuh. Bintang yang sudah jadi akan bertahan atau hidup selama 10 milyar tahun.

Tinggalkan komentar