Hasil alam dari Indonesia

Hasil alam dari Indonesia…

Jawaban dan Penjelasan :

Indonesia merupakan negara yang kaya akan hasil alam. Hasil alam di Indonesia diperoleh dari sektor pertanian, perkebunan, perikanan, peternakan, pertambangan, dan kehutanan.

Beberapa contoh hasil alam Indonesia, antara lain:
– Hasil pertanian : padi, jagung, kedelai, kacang tanah, ketela pohon, dan ubi jalar.
– Hasil perkebunan : cengkeh, karet, kakao, kelapa sawit, kelapa, kopi, lada, teh, dan tembakau.
– Hasil perikanan : ikan tuna, tenggiri, kerapu, kakap, nila, udang, cumi-cumi, lobster, teripang, kepiting, dan rumput laut.
– Hasil peternakan : ayam, bebek, kambing, dan sapi.
– Hasil pertambangan : minyak bumi, gas alam, batubara, emas, timah, tembaga, dan bijih besi.
– Hasil kehutanan : kayu jati, mahoni, cendana, dan gaharu.

Jadi, hasil alam Indonesia dapat diperoleh dari sektor pertanian, perkebunan, perikanan, peternakan, pertambangan, dan kehutanan seperti yang telah dijelaskan di atas.

Tinggalkan komentar