Rima apakah yang di dalam puisi di atas?

Perhatikan puisi di bawah ini!

Buku adalah jendela dunia
Buku lah yang membuatku pintar
Bukulah yang membuatku bisa membaca
Bukulah yang membuatku sukses dan pintar

Rima apakah yang di dalam puisi di atas?

Jawaban :

Rima puisi di atas adalah rima silang (a-b-a-b).

Pembahasan :

Rima merupakan bunyi vokal akhir di setiap baris pada puisi. Rima dapat ditemukan dalam puisi lama mapun puisi baru.

Secara umum, rima di dalam sebuah puisi dibagi menjadi empat jenis, yaitu:
1) Rima silang (a-b-a-b)
2) Rima sejajar (a-a-a-a)
3) Rima kembar (a-a-b-b)
4) Rima berpeluk (a-b-b-a)

Berikut analisis rima puisi di atas.
Buku adalah jendela dunia (a)
Buku lah yang membuatku pintar (r)
Bukulah yang membuatku bisa membaca (a)
Bukulah yang membuatku sukses dan pintar (r)

Berdasarkan analisis tersebut, puisi di atas menggunakan rima silang (a-b-a-b).

Dengan demikian, rima puisi di atas adalah rima silang (a-b-a-b).

Tinggalkan komentar