Inilah Perbedaan dari TV Tabung Jenis Layar Datar, Slim dan Ultra Slim

Artikel ini dibuat bukan bermaksud untuk menggurui para profesional teknisi elektronik yang sudah paham betul mengenai perbedaan dari jenis-jenis TV tersebut. Melainkan untuk membantu para calon generasi penerus yang mulai merintis karir sebagai teknisi supaya mereka memiliki pengetahuan dan wawasan yang lebih luas.

Karena masih banyak orang yang belum memahami sepenuhnya mengenai perebedaan dari jenis-jenis TV tersebut, sehingga saat sedang menjalankan praktek akan menemukan kendala yang serius.

Lalu, apa perbedaan jenis tv model layar datar, slim dan ultra slim serta perbedaan pada struktur mesinnya itu?

 

1. TV Tabung Jenis Layar Datar

TV Jenis layar datar merupakan teknologi kedua atau penerus setelah tv tabung jenis layar cembung, dan kategori layar datar ini memiliki 2 jenis, ada yang memang dibuat datar berikut adalah komponen pembentuk dimensi gambarnya yaitu Defleksi Yoke, adapun juga yang hanya didatarkan layarnya tetapi pada kenyataannya tetap menggunakan teknologi layar cembung.

Untuk membedakan TV layar datar yang menggunakan teknologi pembentukan dimensi gambar yang memang layar datar atau hanya dibuat datar saja dapat dilihat dari mesin aslinya. Jika TV tersebut memang menggunakan teknologi layar datar maka akan terlihat ada rangkaian PIN CUSHION pada mesin aslinya tersebut.

Jika tidak terdapat rangkaian PIN CUSHION pada mesin TV aslinya, artinya TV tersebut bisa dibilang merupakan TV layar cembung yang hanya berbentuk datar saja.

Dalam pergantian mesin jika seandainya mesin aslinya sudah tidak bisa untuk diperbaiki dan mau diganti dengan mesin baru atau mesin bekas, maka simesin aslinya itu harus dijadikan tolak ukur atau pedoman.

Jika mesin TV yang menggunakan rangkaian PIN CUSHION hanya akan bagus jika diganti dengan mesin TV yang dilengkapi dengan rangkaian PIN CUSHION juga. Contohnya untuk mesin TV china hanya mesin untuk ukuran 29″ keatas saja yang sudah dilengkapi dengan rangkaian PIN CUSHION.

 

2. TV Tabung jenis Slim

Jika kalian sepaham dengan saya, untuk jenis TV Slim ini bisa dibilang jebakan produsen televisi supaya televisi yang diproduksi dan dijualnya memiliki nilai jual yang bagus. Dari bentuk layarnya memang sudah sangat datar, dan dari bentuk body memang sudah sli, tetapi pada dasarnya televisi tersebut hanya TV biasa yang kita anggap saja layar datar yang menggunakan Defleksi Yoke khusus supaya hasil gambar yang diperoleh terlihat benar-benar rata.

Padahal jika diteliti dengan seksama kalau gambar TV menampilkan gambar kotak maka akan terlihat dengan jelas cacatnya.

Jadi jika mendapati jenis TV model Slim biasa yang ada rangkaian mesin slinya tidak dilengkai dengan rangkaian PIN CUSHION, maka sudah pasti bisa diganti dengan mesin TV biasa.

 

3. TV Tabung jenis Ultra Slim

Meskipun kita melihat pada bodi nya tertulis Ultra Slim, sebaiknya kita jangan terburu-buru untuk mengambil kesimpulan bahwa TV tersebut benar-benar Ultra slim.

Untuk memastikan kalau TV tersebut benar-benar Ultra Slim atau bukan bisa dilihat dari rangkaian mesin aslinya, jika TV jenis Ultra Slim yang asli pasti akan terdapat rangkaian PIN CUSHION, dan jika hendak ingin mengganti mesin TV nya harus menggunakan mesin TV yang sama dilengkapi dengan rangkaian PIN CUSHION.

Dan mungkin itu saja penjelasan tentang perbedaan TV tabung layar datar, slim dan ultra slim. Untuk kurang lebihnya mohon dimaafkan dan semoga artikel ini bisa bermanfaat.

Satu pemikiran pada “Inilah Perbedaan dari TV Tabung Jenis Layar Datar, Slim dan Ultra Slim”

Tinggalkan komentar