Apa saja hewan yang bermetamorfosis?

Apa saja hewan yang bermetamorfosis?

Jawaban:

Hewan yang bermetamorfosis adalah kupu-kupu, lalat, lebah, semut, belalang, kecoa, dan katak.

Pembahasan:

Metamorfosis adalah peralihan bentuk, ukuran, dan bagian- bagian tubuh hewan dari satu fase ke fase selanjutnya. Metamorfosis terbagi menjadi 2 yaitu metamorfosis sempurna dan metamorfosis tidak sempurna. Metamorfosis sempurna adalah metamorfosis yang dalam perkembangannya menuju dewasa mengalami perubahan bentuk tubuh, penampilan dan perilaku yang berbeda. Tahapan metamorfosis sempurna yaitu telur-larva-kepompong-dewasa. Contoh hewan yang mengalami metamorfosis sempurna adalah kupu-kupu, lebah katak.

Metamorfosis tidak sempurna adalah metamorfosis yang dalam perkembangannya menuju dewasa tidak mengalami perubahan bentuk tubuh, penampilan dan perilaku yang berbeda. Tahapan metamorfosis tidak sempurna yaitu telur, nimfa, dan dewasa. Contoh hewan yang mengalami metamorfosis tidak sempurna yaitu jangkrik, belalang, capung, dan kecoa.

Tinggalkan komentar