Jelaskan proses pernapasan secara sederhana!

Jelaskan proses pernapasan secara sederhana!

Jawaban:

Sistem pernapasan manusia dibedakan menjadi dua fase yaitu fase inspirasi dan fase ekspirasi. Fase inspirasi merupakan fase menghirup oksigen dan fase ekspirasi merupakan fase menghembuskan karbon dioksida. Berikut ini merupakan tahapan fase inspirasi yaitu :

  1. Otot antar tulang rusuk berkontraksi, tulang rusuk terangkat ke atas dan ke depan, volume rongga dada membesar, paru-paru mengembang, tekanan udara di dalam paru-paru mengecil, maka udara dari luar masuk ke dalam paru-paru.
  2. Otot diafragma berkontraksi, sehingga diafragma menjadi datar, volume rongga dada membesar, paru-paru mengembang, tekanan udara di dalam paru-paru mengecil, maka udara dari luar masuk ke dalam paru-paru.

Sedangkan tahapan fase ekspirasi yaitu :

  1. Otot antar tulang rusuk berelaksasi, tulang rusuk turun kembali, volume rongga dada menyempit, paru-paru mengecil, tekanan udara di dalam paru-paru membesar, maka udara keluar dari paru-paru.
  2. Otot diafragma berelaksasi, sehingga diafragma berubah menjadi melengkung kembali, volume rongga dada menyempit, paru-paru mengecil, tekanan udara di dalam paru-paru membesar, maka udara keluar dari paru-paru.

Tinggalkan komentar