Cara berpakaian dan bentuk rumah negara ASEAN

Cara berpakaian dan bentuk rumah negara ASEAN…

Jawaban :

Ada beberapa persamaan dan perbedaan cara berpakaian dan bentuk rumah negara ASEAN, yah.

Penjelasan :

Tiap negara punya busana dan bentuk rumah adat dengan ciri khas sendiri-sendiri, termasuk di wilayah ASEAN. Secara umum, pakaian yang dikenakan masyarakat ASEAN hapir sama, yaitu baju kurung. Baju kurung adalah salah satu pakaian adat masyarakat Melayu di Brunei Darussalam, Indonesia, Malaysia, Singapura, dan Thailand bagian selatan. Sementara itu, pakaian yang dikenakan selain negara tersebut adalah:

1. Filipina
Baro at saya adalah pakaian tradisional wanita Filipina adalah yang terdiri dari blus dan rok panjang. Sedangkan pakaian khas kaum laki–laki di Filipina disebut Barong Tagalog, berupa kemeja formal. Kemudian, Bahay Kubo merupakan rumah tradisional yang terkenal di Filipina, yang dibuat dari daun kelapa, nipah, dan bambu.

2. Vietnam
Ao Dai, pakaian tradisional Vietnam yang berciri khas gaun panjang kerah cina dengan potongan lurus. Kemudian, di bagian sisi samping kanan dan kiri, terdapat belahan agar memudahkan dalam berjalan atau bergerak dengan bebas. Atasan ini kerap dipadukan dengan celana panjang agar lebih sopan dan sesuai adat budaya Timur.

3. Myanmar
Masyarakat lokal Myanmar baik pria maupun wanita kerap menggunakan Longyi, yaitu sarung khas Myanmar. Sementara untuk wanita menggunakan pakaian Yinzi yaitu blus khusus dengan kancing di bagian depan dan Yinbon yaitu blus dengan kancing di bagian samping.

4. Kamboja
Wanita Kamboja akan memakai selendang yang diselempangkan di bahu atau dikenal dengan nama “sbai” maupun “rabai kanong”.

5. Laos
Pakaian tradisional Laos adalah Sinh, merupakan rok sutra panjang yang berasal dari Laos. Terdiri dari blus suae pat dan pha biang dan para wanita Laos biasanya menggulung rambut dan mengenakan aksesoris saat mengikuti acara penting.

Jadi, dapat disimpulkan bahwa terdapat beberapa persamaan dan perbedaan cara berpakaian dan bentuk rumah negara ASEAN.

Tinggalkan komentar