Indikator untuk mengetahui kualitas sumber daya manusia disebut

Indikator untuk mengetahui kualitas sumber daya manusia disebut…

Jawaban :

Indikator untuk mengetahui kualitas sumber daya manusia disebut HDI (Human Development Index) / Indeks Pembangunan Manusia (IPM).

Pembahasan :

Indeks Pembangunan Manusia (IPM) memiliki tiga dimensi yang digunakan sebagai dasar perhitungannya:
1. Kesehatan, yang diukur dengan angka harapan hidup saat kelahiran
2. Pendidikan, yang dihitung dari angka harapan sekolah dan angka rata-rata lama sekolah
3. Standar hidup layak, yang dihitung dari produk nasional bruto per kapita.

Menurut Badan Pusat Statisitik (BPS), Indeks Pembangunan Manusia (IPM) memiliki beberapa manfaat, yaitu:
1. IPM merupakan indikator penting untuk mengukur keberhasilan dalam upaya membangun kualitas hidup manusia (masyarakat/penduduk)
2. IPM dapat menentukan peringkat atau level pembangunan suatu wilayah/negara
3. Bagi Indonesia, IPM merupakan data strategis karena selain sebagai ukuran kinerja Pemerintah, IPM juga digunakan sebagai salah satu alokator penentuan Dana Alokasi Umum (DAU).

Tinggalkan komentar