Mengapa ayam berkokok pada pagi hari?

Mengapa ayam berkokok pada pagi hari?

Jawaban:

Ayam berkokok di pagi hari karena merespon pergantian cahaya di alam.

Pembahasan:

Ayam berkokok saat merespon stimulus atau rangsangan tertentu. Stimulus tersebut contohnya ketika terdapat suara kendaraan atau ketika terdapat orang yang sedang berjalan menuju ke kandangnya. Hal tersebut karena suara ayam yang berkokok memiliki beberapa fungsi, salah satunya sebagai peringatan bagi ayam lain yang memasuki wilayah kekuasaannya.

Suara ayam berkokok juga digunakan untuk melakukan komunikasi dengan ayam lainnya. Selain itu, ayam juga akan berkokok untuk merayakan sesuatu, misalnya berkokok saat matahari terbit.

Tinggalkan komentar