Bagaimana cara penyerbukan bunga pepaya?

Bagaimana cara penyerbukan bunga pepaya?

Jawaban:

Pepaya termasuk tanaman yang menyerbuk silang.

Penyerbukan, atau polinasi adalah jatuhnya serbuk sari pada permukaan putik. Penyerbukan dapat terjadi pada tumbuhan berbiji terbuka dan tumbuhan berbunga. Terdapat beberapa jenis penyerbukan, salah satunya adalah penyerbukan silang yang dilakukan oleh tanaman pepaya. Penyerbukan silang adalah penyerbukan yang terjadi apabila serbuk sari berasal dari bunga pada tanaman lain yang jenisnya sama. Penyerbukan silang sebagian besar dibantu oleh angin dan serangga.

Jenis Penyerbukan Pada Tumbuhan

Pada tumbuhan ada beberapa jenis penyerbukan, diantaranya yang dikelompokan berdasarkan dari asal serbuk sari dan juga dari faktor yang membantu penyerbukan.

Berikut ini adalah peryerbukan pada tumbuhan berdasarkan dari asal sebuk sari yang dibedakan menjadi :

  • Pertama adalah penyerbukan autogami atau penyerbukan sendiri. Penyerbukan autogami adalah serbuk sari pada bunga yang jatuh di kepala putik bunga yang sama, seperti yang terjadi pada bunga talang.
  • Kemudian yang kedua adalah penyerbukan alogami atau penyerbukan silang. Pada penyerbukan alogami, serbuk sarinya jatuh di kepala putik yang berbeda namun masih dalam satu pohon yang sama, seperti cara penyerbukan pada bunga pepaya.
  • Ketiga adalah penyerbukan bastar atau hibridogami. Penyerbukan bastar adalah serbuk sari jatuk pada kepala putik bunga yang berbeda pohon namun masih dalam satu spesies, seperti pada peyerbukan bunga mawar merah dan putih.
  • Kemudian yang terakhir adalah penyerbukan tetangga atau geitonogami, Penyerbukan tetangga adalah ketika serbuk sari jatuh pada kepala putik bunga yang berbeda pohon dan tidak sejenis namun masih dalam satu famili. Penyerbukan ini terjadi pada bunga jagung.

Selain berdasarkan asal serbuk sari, penyerbukan tumbuhan juga dapat dibedakan berdasarkan faktor yang membantu proses penyerbukan yaitu :

  • Penyerbukan yang dibantu oleh  air atau hidrogami.
  • Penyerbukan  yang dibantu oleh angin atau anemogami.
  • Penyerbukan yang dibantu oleh burung atau ornitogami.
  • Penyerbukan yang dibantu oleh manusia atau antropogami.
  • Penyerbukan yang dibantu oleh serangga atau entomogami.
  • Penyerbukan yang dibantu oleh kelelawar atau kiropterogami.
  • Penyerbukan yang dibantu oleh siput atau malakogam.

Tinggalkan komentar