Ke unikan rumah adat Tongkonan

Ke unikan rumah adat Tongkonan

Jawaban :

Rumah panggung di sulawesi selatan, bentuk rumahnya menyerupai perahu kerajaan China. Bentuk tersebut sekaligus menjadi pengingat, bahwa nenek moyang suku Toraja dulu datang ke Sulawesi Selatan memakai perahu. Rumah adat ini, selain dipakai sebagai rumah juga digunakan untuk melaksanakan upacara-upacara adat.

Penjelasan :

Tongkongan berasal dari kata tongkon yang berarti menduduki atau tempat duduk.
Sedangkan ma’tongkon adalah duduk berkumpul. Sehingga, Tongkonan adalah tempat tinggal ketua adat sekaligus tempat berkumpul keluarga maupun kerabat.

Tongkonan berbentuk rumah panggung persegi panjang dengan atap menyerupai perahu menggunakan buritan. Namun, ada juga yang menyamakan atap rumah adat Toraja ini dengan tanduk kerbau. Bagian atapnya terbuat dari daun kelapa atau daun nipa dan mampu bertahan hingga 50 tahun lamanya jika dirawat dengan baik dan benar.

Tinggalkan komentar